Kacang tanah merupakan salah satu jenis kacang-kacangan yang sudah tidak asing lagi bagi kita karena hampir setiap kita pernah mencoba dan biasanya kacang tanah sering dijadikan camilan saat santai.
Kacang tanah merupakan sumber protein yang baik untuk tubuh kita karena tubuh juga memerlukan asupan protein setiap harinya karena itu tidak ada salahnya di rumah kita selalu menyediakan kacang tanah sebagai camilan untuk keluarga.
Mungkin banyak dari kita yang belum mengetahui apa saja manfaat dari kacang tanah ini, seperti yang dilansir oleh Mag for Woman ternyata kacang tanah merupakan makanan yang menyehatkan, mau tahu apa saja manfaatnya? Mari kita simak ulasannya di bawah ini.
Beberapa manfaat kacang tanah untuk kesehatan:
Menurunkan kolesterol
Kandungan lemak tak jenuh dalam kacang tanah sangat baik untuk tubuh karena bermanfaat untuk menurunkan tingkat kolesterol jahat dalam tubuh sehingga sangat efektif untuk menurunkan resiko penyakit jantung koroner yang disebabkan oleh tingginya kadar kolesterol dalam tubuh.
Menstabilkan kadar gula darah
Bagi penderita diabetes kacang tanah sangat baik dikonsumsi karena manfaatnya untuk menjaga dan menstabilkan kadar gula darah dalam tubuh selain itu kacang tanah mengandung mangan yang cukup tinggi sehingga dapat bermanfaat untuk membantu penyerapan lemak serta kalsium namun ada satu hal lagi yang sangat penting ternyata kacang tanah mengandung zat antioksidan yang sangat berguna untuk menjaga tubuh dari radikal bebas.
Sumber energi bagi tubuh
Saat anda merasa lelah karena beraktifitas kacang tanah bisa menjadi salah satu sumber energi yang bermanfaat untuk memulihkan tubuh yang kelelahan, kandungan mineral dan antioksidan dalam kacang tanah dapat digunakan sebagai energi instan untuk tubuh sehingga bagi pekerja keras kacang tanah bisa menjadi sumber energi yang baik, selain itu ternyata kacang tanah sangat baik juga untuk menurunkan berat badan serta cukup membuat kenyang lambung anda.
Menurunkan depresi
Jika anda sering mengalami bad mood cobalah mengkonsumsi kacang tanah karena kacang tanah dapat bermanfaat untuk meningkatkan mood seseorang karena kandungan tryptophan dalam kacang tanah sangat baik untuk menurunkan tingkat depresi sehingga bagi anda yang sedang mengalami depresi kacang tanah bisa menjadi sumber makanan pilihan yang digunakan sebagai camilan namun bermanfaat bagi tubuh kita.
Menurunkan resiko batu ginjal
Menurut penelitian yang dilakukan dengan sering mengkonsumsi kacang tanah ternyata dapat mencegah terbentuknya berbagai macam batu dalam tubuh seperti batu ginjal dan selain itu kacang tanah juga bermanfaat untuk mencegah terjadinya infeksi lever sampai 50 persen, karena itu tidak ada salahnya kita sering-sering mengkonsumsi kacang tanah alami atau yang berupa selai agar kita bisa terhindar dari terjadinya pembentukan batu ginjal dalam tubuh.
Menurunkan resiko kanker pada bagian perut
Kandungan asam p-coumaric dalam kacang tanah sangat bermanfaat untuk menurunkan resiko seseorang mengalami kanker perut serta kanker usus besar pada wanita sampai 40 persen, oleh karena itu biasakanlah untuk mengkonsumsi kacang tanah setiap hari agar kita bisa terhindar dari resiko penyakit kanker.
Meskipun kacang tanah mudah kita jumpai dengan harga yang terjangkau namun banyak dari kita yang hanya mengkonsumsi kacang tanah ini karena suka saja tanpa mengetahui manfaatnya yang sangat besar untuk kesehatan, jadi mulai sekarang kita bisa sering-sering mengkonsumsi kacang tanah agar kita terhindar dari beberapa gangguan kesehatan seperti yang disebutkan di atas.
Semoga bermanfaat.
Simak juga artikel sebelumnya: Efek buruk soft drink untuk kesehatan
Sumber: merdeka.com/sehat
Tools
Senin, 11 Agustus 2014
Manfaat kacang tanah untuk kesehatan
Diterbitkan Agustus 11, 2014
Artikel Terkait
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
EmoticonEmoticon