Tampilkan postingan dengan label Diet. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Diet. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 30 Mei 2015

Ingin langsing makanlah kulit apel

Kulit apel. Siapa yang tak kenal dengan buah sehat yang satu ini karena buah Apel kaya akan vitamin dan mineral yang sangat dibutuhkan oleh tubuh kita seperti vitamin A, vitamin C, vitamin B, flavoid, serat, mineral dll, selain baik untuk kesehatan tubuh apel juga baik untuk menjaga kesehatan kulit karena itu ada slogan yang berbunyi "Sebuah apel sehari akan menjauhkan kita dari dokter" dan memang benar apel membuat tubuh kita lebih sehat dan terhindar dari berbagai macam gangguan kesehatan.

Apel memang baik untuk tubuh jika dikonsumsi setiap hari namun ada juga sebagian orang yang yang membuang kulitnya dengan berbagai alasan, tapi tahukah anda bahwa ternyata di dalam kulit apel terkandung zat asam yang dapat membantu program diet anda sehingga tubuh anda menjadi langsing dan sehat.

Ingin langsing makanlah kulit apelManfaat kulit apel
Penelitian yang dilakukan oleh Dr. Christopher Adams melalui tikus yang diberi makan makanan untuk diet dan beberapa kelompok tikus diberi tambahan zat asam ursolic yaitu zat asam yang terdapat dalam kulit apel, ternyata kelompok tikus yang tidak diberi asam ursolic lebih gemuk dari pada kelompok yang diberi asam ursolic.

Jadi penelitian tersebut seperti yang dilansir dari Medical Daily membuktikan bahwa kulit apel ternyata juga sangat efektif untuk membantu menurunkan berat badan anda sehingga program diet anda menjadi lebih terlihat hasilnya, karena zat ursolic dapat membantu meningkatkan massa otot, menormalkan gula darah dan menurunkan resiko timbulnya penyakit liver berlemak, tak hanya itu asam ursolic juga dapat mengurangi resiko obesitas atau kegemukan dan gejala pra-diabetes, dan satu hal yang sungguh luar biasa dari asam ursolic ini dapat meningkatkan zat pembakar lemak yang luar biasa.

Oleh karena itu mulai sekarang terutama bagi anda yang ingin langsing atau sedang menjalankan program diet, cobalah mengkonsumsi apel yang tidak dikupas kulitnya dan jika anda melakukannya dengan rutin maka anda akan melihat hasilnya yang luar biasa dari buah apel ini.
Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Simak juga ulasan lainnya: Tips cara diet alami

Sumber: Tribunnews.com/health

Senin, 24 November 2014

Cara diet sehat

Cara diet sehat merupakan sesuatu yang sangat dibutuhkan saat ini terutama bagi mereka yang sedang mengalami kegemukan, karena dengan tubuh yang gemuk membuat penampilan menjadi kurang menarik dan membuat seseorang terutama wanita menjadi kurang percaya diri.

Karena itu saat ini banyak bermunculan program-program diet sehat yang memberikan program diet terbaik seperti diet mayo, ocd, wrp, paleo diet dan masih banyak yang lainnya, namun meskipun program diet tersebut menjanjikan keberhasilan dalam setiap programnya jika kita tidak mengikuti setiap aturan yang sudah ditentukan maka program-program diet tersebut menjadi sia-sia.

Di bawah ini ada beberapa tips atau cara untuk menurunkan berat badan, apa saja itu? Simak penjelasannya di bawah ini:

1. Niat dan disiplin
Bagi sebagian orang mungkin hanya bersemangat pada awalnya saja karena kurangnya disiplin dan rasa malas membuat program diet yang dilakukannya menjadi sia-sia, untuk mendapatkan hasil seperti yang diharapkan tentunya membutuhkan niat atau semangat yang tinggi serta kedisiplinan.

2. Mempunyai target
Dalam melakukan suatu hal termasuk dalam menjalankan program diet tentunya harus ada tujuan yang bisa kita raih agar kita bisa berusaha keras menyelesaikan setiap tahap dari program tersebut, namun sebaiknya usahakan mempunyai target yang wajar-wajar saja karena jika terlalu tinggi maka saat kita tidak mencapai apa yang menjadi target kita maka kita akan menjadi putus asa dan malas untuk meneruskannya.

Cara diet sehat3. Hindari diet terlalu ketat
Tubuh membutuhkan kalori perhari sekitar 1.200 sampai 1.500 agar selalu prima, jika tubuh hanya mendapatkan kalori sekitar 600 sampai 800 perhari akan membuat terganggunya sistem metabolisme tubuh sehingga beresiko terjadinya gangguan pada tubuh.

4. Jangan melewatkan sarapan
Berdasarkan penelitian orang-orang yang berhasil dalam menurunkan berat badannya adalah mereka yang selalu melakukan sarapan pagi, dengan melewatkan waktu makan pagi adalah merupakan mitos yang salah dan tidak disarankan, aturlah sarapan pagi anda lebih awal agar pembakaran energi menjadi lebih cepat.

5. Atur menu sarapan pagi anda
Hindari makan pagi dengan menu makanan yang mengandung lemak tinggi, menu yang disarankan adalah roti gandum panggang, 1 butir telur dan semangkuk salad atau bisa juga 100 gram nasi, sepotong ikan dan semangkuk sayur seperti yang disarankan dr. Pauline Endang SpGK, dokter spesialis gizi klinis di Jakarta.

6. Mengunyah makanan hingga lembut
Makan yang baik adalah dengan mengunyah makanan tersebut sebanyak 36 kali sehingga makanan yang kita telan sudah lembut dan ini sangat baik agar makanan tersebut mudah dicerna oleh tubuh.

7. Banyak minum air putih
Untuk memiliki tubuh yang sehat dan bugar serta terhindar dari penyakit adalah salah satunya dengan mengkonsumsi air putih sebanyak 2 liter setiap harinya atau sekitar 8 gelas, begitupun saat melakukan program diet banyak minum air putih merupakan syarat utama yang harus dilakukan.

8. Mengkonsumsi banyak serat
Serat sangat penting untuk kesehatan tubuh terutama untuk pencernaan, dengan mengkonsumsi serat yang cukup maka lemak akan terbuang, orang dewasa memerlukan asupan serat sebanyak 21 gram per harinya, dalam buah dan sayuran terkandung banyak serat yang baik untuk tubuh sehingga membantu program diet anda.

9. Mengkonsumsi protein yang cukup
Mengkonsumsi buah dan sayuran akan sangat baik untuk tubuh namun tubuh juga memerlukan protein untuk meningkatkan metabolisme terutama untuk sistem pencernaan.

10. Berolahraga
Olahraga adalah suatu kegiatan yang dapat membuat tubuh menjadi sehat serta terhindar dari berbagai macam penyakit, dengan keluarnya keringat maka segala kotoran juga akan terbuang, anda bisa membakar kalori dalam tubuh dengan melakukan olahraga, anda bisa memilih olahraga yang cocok dengan anda seperti aerobik, jogging ataupun jalan kaki, berjalan kaki selama 5 menit tiap jamnya dapat membakar kalori sebanyak 200-300 kalori.

Itulah tips cara diet sehat yang penting untuk dijalankan saat anda ingin menjalankan program diet sehat, agar mendapatkan hasil seperti yang diharapkan namun tetap sehat.
Semoga bermanfaat.

Simak juga artikel lainnya Manfaat serat untuk kesehatan

Sumber: femina.co.id


Sabtu, 22 November 2014

Diet mayo cara diet cepat

Diet mayo sekarang banyak dilirik karena memberikan pilihan cara diet cepat secara sehat, sehingga tentu saja diet ini memberikan harapan besar bagi mereka yang memiliki tubuh gemuk untuk bisa menurunkan berat badannya, hanya dalam waktu sekitar 2 minggu mereka yang sudah mencoba diet mayo ini berhasil menurunkan berat badannya yang cukup signifikan seperti yang telah dilakukan oleh artis Fitri Tropica hanya dalam waktu 13 hari saja sudah mampu menurunkan berat badannya sebanyak 6 kilogram.

Diet mayo ini asal mulanya adalah dari klinik yang berada di Amerika yang bernama Mayo Clinic yaitu klinik yang memberikan layanan berupa program diet dengan cara mengkonsumsi makanan bergizi seimbang, sehingga diet yang dilakukan benar-benar efektif dan aman, dan keberadaan program diet mayo di Indonesia juga cukup beragam.

Program diet mayo memiliki kelebihan daripada program diet lainnya yaitu mengatur pola makan kita sehari-hari dengan gizi seimbang seperti makanan tinggi protein, rendah kalori hingga tanpa karbohidrat, menu diet ini tidak hanya beberapa jenis saja tapi bisa beragam baik itu sayur-sayuran, buah-buahan maupun makanan yang memiliki protein tinggi.

Diet mayo cara diet cepatDi Indonesia diet mayo ini menggunakan menu makanan yang bebas dari karbohidrat dan juga garam , karena karbohidrat dan garam sifatnya adalah mengikat air sehingga makanan yang tidak mengandung karbohidrat dan garam akan membuat berat badan menjadi berkurang disebabkan air yang semakin berkurang dalam tubuh, untuk lebih jelasnya adalah sebagai berikut jika tubuh tidak mendapatkan asupan karbohidrat dari makanan yang kita makan maka tubuh akan mengambil cadangan gula dalam tubuh mengakibatkan air akan lebih banyak keluar sehingga efeknya adalah berat badan akan berkurang.

Dalam program diet mayo juga dianjurkan untuk mengkonsumsi makanan yang mengandung protein tinggi sehingga akan membuat seseorang akan selalu merasa kenyang walaupun tidak mendapatkan asupan nasi yang tentunya mengandung karbohidrat.

Ada juga pantangan lain untuk diet mayo ini yaitu tidak mengkonsumsi makanan yang digoreng tetapi mengkonsumsi makanan yang direbus, dipanggang  atau dikukus.

Minum air putih 8 gelas setiap hari juga merupakan keharusan dalam program diet mayo ini, karena dengan banyak mengkonsumsi air putih maka tubuh akan selalu sehat, berbagai macam racun, zat-zat yang tidak diperlukan oleh tubuh serta kotoran akan juga terbuang sehingga tubuh menjadi lebih sehat dan segar.

Untuk bisa mendapatkan hasil yang maksimal seperti yang diharapkan tentunya harus mengikuti semua aturan dalam program diet mayo tersebut, seperti yang sudah ditentukan untuk setiap menu baik pagi hari, siang hari maupun malam hari selama 2 minggu melingkupi makanan seperti sayuran, buah-buahan, sumber protein seperti ikan, ayam dan telur semuanya harus sesuai dengan takaran yang sudah ditentukan.

Banyak dari mereka yang berhasil menurunkan berat badan seperti yang diharapkan setelah mengikuti program diet mayo ini dengan serius dan disiplin sehingga setelah 2 minggu dapat puas melihat hasilnya.



Untuk anda yang ingin mencoba diet mayo ini sebaiknya konsultasikan dahulu dengan dokter atau ahli gizi agar setiap menu makanan yang kita makan bisa memberikan hasil yang terbaik dan tepat sasaran.
Semoga bermanfaat.

Simak juga artikel terkait mengenai Tips cara diet alami

Sumber: health.kompas.com
Sumber gambar ( jadwal diet Mayo) : www.nhazmontana.com


Minggu, 24 Agustus 2014

Manfaat teh hitam untuk kesehatan

Teh hitam sangat baik dikonsumsi pada pagi hari dan jika kita mengkonsumsi secara rutin setiap hari maka kita akan mendapat manfaat yang sangat baik untuk kesehatan tubuh kita, walaupun teh hitam tidak sepopuler teh hijau atau teh melati namun teh hitam tak kalah manfaatnya bagi kesehatan tubuh kita.

Jika anda sarapan pagi anda bisa menyertakan teh hitam sebagai pilihan karena tentunya nikmat dinikmati selagi hangat namun sebaiknya hindari penggunaan gula terlalu banyak karena akan mengurangi dari manfaat dari teh hitam ini, anda bisa menggantinya dengan madu untuk mendapatkan rasa manis.

Seandainya anda tidak sempat sarapan pagi anda juga bisa mengkonsumsi secangkir teh hitam agar tubuh anda menjadi lebih segar dan bersemangat selain itu anda akan mendapatkan manfaat dari teh hitam ini bagi tubuh anda.

Manfaat teh hitam untuk kesehatanBeberapa manfaat dari teh hitam diantaranya:

1. Menurunkan resiko penyakit jantung dan stroke
Penelitian yang pernah dilakukan dengan melibatkan 70 orang dengan mengkonsumsi teh hitam selama 4 minggu setiap pagi hari membuktikan bahwa kandungan flavonoid dalam teh hitam yang berperan sebagai antioksidan dapat bermanfaat untuk melancarkan peredaran darah dan juga bermanfaat untuk menurunkan resiko seseorang terkena serangan jantung serta gejala stroke karena teh hitam dapat menjaga kesehatan pembuluh darah serta kardiovaskular.

2. Anti Kanker
Senyawa TF-2 di dalam teh hitam berperan sebagai anti kanker sehingga sangat baik dikonsumsi untuk mencegah berkembangnya sel kanker di dalam usus besar dan selain itu senyawa tersebut dapat mematikan sel kanker dengan begitu dengan sering mengkonsumsi teh hitam maka kita akan terhindar dari penyakit kanker.

3. Membuat gigi lebih sehat
Teh hitam merupakan sumber flouride yang sangat baik untuk menjaga kesehatan gigi, meskipun teh ini mempunyai warna yang gelap namun efektif untuk membantu dalam mencegah gigi berlubang serta menjaga gigi agar tetap sehat karenanya jangan pernah ragu untuk mengkonsumsi secangkir teh hitam setiap pagi.

4. Mencegah timbulnya batu ginjal
Jika anda sarapan pagi cobalah untuk menggabungkannya dengan mengkonsumsi teh hitam karena teh hitam sangat bermanfaat untuk meluruhkan zat sisa buang di dalam saluran kemih yang menghambat dan menjadi sumber terbentuknya batu ginjal, karenanya secangkir teh hitam sangat efektif untuk mencegah terbentuknya batu ginjal.

5. Meningkatkan sistem imun
Kandungan antioksidan dalam teh hitam sangat bermanfaat untuk melindungi tubuh dari virus dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh selain itu juga teh hitam bermanfaat untuk mengatasi penyakit seperti pneumonia, infeksi kulit serta diare dan teh hitam sangat baik juga digunakan untuk wajah agar mengurangi keriput pada wajah serta mata bengkak.

6. Membantu menurunkan berat badan
Teh hitam sangat bermanfaat untuk memperlancar sistem metabolisme di dalam tubuh sehingga sangat baik untuk membantu menurunkan berat badan anda, dengan mengkonsumsi teh hitam secara teratur setiap hari sangat baik bagi anda yang sedang menjalankan program diet.

Itulah manfaat teh hitam untuk kesehatan tubuh kita meskipun teh hitam ini tidak sepopuler teh hijau namun sangat bermanfaat juga untuk kesehatan tubuh kita, namun untuk mendapatkan hasil yang maksimal sebaiknya kurangi menambahkan gula dalam teh hitam anda jika anda suka manis anda bisa menggantinya dengan madu agar manfaat dari teh hitam ini bisa lebih banyak kita rasakan.
semoga bermanfaat.

Simak juga artikel sebelumnya: Obat alami untuk keracunan makanan

Sumber: vemale.com dan merdeka.com/sehat


Kamis, 31 Juli 2014

Cara Diet Sehat dengan Ramuan Herbal atau Tradisional



Cara Diet Sehat dengan Ramuan Herbal atau Tradisional - Wanita pada umumnya tidak ingin memiliki badan yang gemuk. Mereka akan melakukan berbagai macam cara asalkan tubuhnya menjadi langsing. Tapi tidak semua seperti itu, contohnya ada banyak sekali orang yang takut untuk meminum pelangsing. Mereka takut karena efek sampingnya. Untuk itu kali ini saya akan membahas mengenai cara diet yang sehat

Jumat, 20 Juni 2014

Cara Diet Tanpa Olahraga


Cara diet tanpa olahraga – Bagi sebagian orang yang sangat peduli dengan bentuk tubuh dan berat badan mereka, mempunyai bentuk tubuh yang ideal adalah sebuah dambaan tersendiri. Namun, jika tubuh sudah terlanjur over, maka cara yang bisa ditempuh adalah dengan melakukan sebuah diet dan olahraga.



Diet dan olahraga sepertinya adalah dua ktivitas yang sangat bermanfaat untuk dapat menurunkan

Senin, 09 Juni 2014

Minuman Sehat Pendukung Program Diet


Minuman Sehat Untuk Diet – Dalam diet, minuman perlu anda perhatikan juga selain makanan yang sehat unntuk diet dan olahraga yang teratur. Perhatikan minuman apa saja yang sudah anda minum. Minuman alalmi rendah gula tentu akan lebih membuat program diet anda menjadi lebih mudah jika dibandingkan anda mengkonsumasi minuman yang tinggi akan gula. Minuman diet perlu konsumsi agar berat badan anda