Tampilkan postingan dengan label Manfaat Herbal. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Manfaat Herbal. Tampilkan semua postingan

Kamis, 31 Maret 2016

10 Manfaat Mengkonsumsi Buah dan Sayur Setiap Hari

10 Manfaat Mengkonsumsi Buah dan Sayur Setiap Hari Beberapa diantara kita pasti memiliki kebiasaan buruk yaitu malas mengkonsumsi sayuran dan buah-buahan. Terlebih lagi, banyak dari kita yang gemar mengkonsumsi makanan cepat saji. Kedua hal itu memperburuk keadaan tubuh kita dengan berbagai masalah yang dapat ditimbulkan di kemudian hari apabila kita tidak segera merubahnya.

10 Manfaat Mengkonsumsi Buah dan Sayur Setiap Hari
Rutin mengkonsumsi buah dan sayur setiap harinya dapat memberikan berbagai manfaat bagi kita. Tentunya dengan porsi yang sesuai dan beragam buah dan sayur yang kandungannya sangat dibutuhkan oleh tubuh. Hasil penelitian secara medis juga membuktikan bahwa rutin mengkonsumsi buah dan sayur atau menjadi vegetarian memiliki kekuatan dan ketahanan tubuh 3 kali lebih besar dibandingkan dengan orang yang hanya rutin mengkonsumsi daging.

10 Manfaat Mengkonsumsi Buah dan Sayur Setiap Hari Sesuai Kebutuhan Tubuh


1. Meningkatkan Daya Ingat dan Melindungi Sel-Sel Otak

10 Manfaat Mengkonsumsi Buah dan Sayur Setiap Hari

Tahukah anda, ternyata buah dan sayur dapat membantu meningkatkan daya ingat dan melindungi sel-sel otak ? Hal itu dimungkinkan karena adanya kandungan zat antioksidan yang terkandung dalam buah dan sayur. Antioksidan sendiri merupakan molekul yang mampu memperlambat atau mencegah proses oksidasi molekul lain. Oksidasi adalah reaksi kimia yang dapat menghasilkan radikal bebas, sehingga memicu reaksi berantai yang dapat merusak sel. Antioksidan seperti tiol atau asam askorbat (vitamin C) mengakhiri reaksi berantai ini.

Berikut adalah 20 buah yang kaya akan vitamin C : Jambu biji, Jeruk, Apel, Delima, Kiwi, Anggur, Stoberi, Pepaya, Alpukat, Sirsak, Mangga, Blewah, Tomat dan masih banyak lagi.  Buah berperan positif terhadap kemampuan mengingat dan mengolah informasi di otak serta mencegah kepikunan (Alzheimer).


2. Membantu Mengatasi Obesitas (Kelebihan Berat Badan).

10 Manfaat Mengkonsumsi Buah dan Sayur Setiap Hari

Apakah saudara pembaca merasa memiliki kelebihan berat badan ? Apabila ya, maka mengkonsumsi buah dan sayur dapat menjadi solusi permasalahan Anda tersebut. Buah dan sayur kaya akan serat yang dapat memberikan rasa kenyang yang dapat menunda waktu makan kita atau bahkan mengurangi porsi makan yang berlebih.

Kalori yang terkandung dalam buah dan sayur itu sendiri rendah dan bebas dari lemak jahat yang dapat membahayakan tubuh. Dengan mengkonsumsi buah dan sayur secara rutin setiap hari maka asupan kalori akan berkurang sehingga dapat membantu pembakaran lemak dalam tubuh. Hal itu terjadi ketika jumlah kalori yang masuk lebih sedikit dibanding kalori yang keluar atau kita gunakan untuk beraktivitas.

3. Membantu Melancarkan Buang Air Besar Setiap Hari. 


Tingginya serat yang terkandung dalam sayuran dan buah-buahan dapat meningkatkan kelancaran proses metabolisme tubuh.Dengan begitu proses buang air besarpun mudah. Kotoran yang keluar tidak keras dan tubuh kitapun sehat. Selain itu, konsumsi buah dan sayur dengan porsi yang sesuai dapat menghindarkan dari penyakit wasir atau bagi penderita penyakit wasir dapat sebagai solusi penyakitnya.

4. Tubuh Lebih Segar dan Enerjik.


Seperti yang kita  ketahui bersama bahwa buah dan sayur memiliki kandungan vitamin dan mineral yang cukup tinggi. Vitamin bersama enzim berperan dalam reaksi kimia yang penting untuk fungsi tubuh, termasuk produksi energi. Mineral diperlukan untuk menyusun komposisi tulang, darah, dan pemeliharaan fungsi sel tubuh. Karena itu, dengan mengkonsumsi buah dan sayuran setiap hari dengan porsi yang sesuai, kita akan merasa lebih segar dan enerjik.

5. Mencegah Penyakit Jantung Koroner.


Penyakit jantung koroner juga dikenal dengan istilah penyakit jantung iskemik dan termasuk salah satu penyebab kematian tertinggi di Indonesia. Seseorang mengalami penyakit jantung koroner jika aliran darah ke jantungnya terhambat oleh lemak. Buah mengandung banyak vitamin dan mineral yang bermanfaat bagi tubuh, antara lain: vitamin A (beta-karoten), C dan E, magnesium, zinc, fosfor, dan asam folat. Riset menunjukkan asam folat berkhasiat mengurangi kadar homosistein, zat yang meningkatkan risiko penyakit jantung koroner.

6. Mencegah dan Mengobati Penyakit Kanker.

Kanker adalah penyakit akibat pertumbuhan tidak normal dari sel-sel jaringan tubuh yang berubah menjadi sel kanker. Dalam perkembangannya, sel-sel kanker ini dapat menyebar ke bagian tubuh lainnya sehingga dapat menyebabkan kematian.Terapi dengan diet jus buah dan sayuran yang terprogram dapat mengobati kanker dan berbagai macam penyakit.


Buah-buahan yang berwarna merah dan ungu, seperti tomat, strawberry dan buah merah, mengandung banyak lycopene dan anthocyanins yang berkhasiat mengatasi kanker. Buah mampu mencegah kanker secara alami karena mengandung zat anti-karsinogenik (anti-kanker). Di samping itu, hampir semua buah-buahan kaya akan mineral, serat, antioksidan, fitokimia dan vitamin. Nutrisi tersebut berguna untuk memperkuat tubuh Anda dari dalam serta melawan berbagai jenis penyakit secara alami, termasuk kanker.


7. Menghindarkan Penyakit Kolagen

10 Manfaat Mengkonsumsi Buah dan Sayur Setiap Hari

Penyakit ini bisa menyebabkan kekakuan kulit hingga mengeras, bahkan bisa merusak sendi-sendi. Penyakit ini bisa dihindari dengan konsumsi buah dan sayur secara teratu dan menghindari makanan olahan dan daging yang berlebihana.

8. Membuat Anda Merasa Lebih Bahagia.


Penelitian yang dilakukan oleh University of Queensland mengatakan bahwa mengkonsumsi delapan porsi buah dan sayuran sehari tidak saja meningkatkan kesehatan fisik namun juga meningkatkan kesejahteraan jiwa.

Vitamin C merupakan faktor penting dalam produksi dopamin, dimana dopamin merupakan neurotransmitter yang mendasari motivasi dan mempromosikan keterlibatan. Selain itu, antioksidan yang ditemukan dalam buah-buahan dan sayuran telah terbukti mengurangi peradangan tubuh dan mampu melindungi seseorang terhadap depresi.

9. Sumber Utama Antioksidan.


Antioksidan merupakan molekul yang mampu memperlambat atau mencegah proses oksidasi molekul lain. Oksidasi adalah reaksi kimia yang dapat menghasilkan radikal bebas, sehingga memicu reaksi berantai yang dapat merusak sel.

Untuk menjaga keseimbangan tingkat oksidasi, tumbuhan dan hewan memiliki suatu sistem yang kompleks dari tumpangsuh antioksidan, seperti glutation dan enzim (misalnya: katalase dan superoksida dismutase) yang diproduksi secara internal atau dapat diperoleh dari asupan vitamin C, vitamin A dan vitamin E. Dengan mengkonsumsi buah dan sayur yang cukup, maka kebutuhan vitamin sebagai sumber antioksidan akan tercukupi pula.

10. Menghemat Belanja



Mungkin banyak dari anda akan bingung membaca manfaat mengkonsumsi buah dan sayur yang satu ini. Banyak pertanyaan yang timbul seperti, bagaimana bisa mengkonsumsi buah secara rutin dapat menghemat anggaran belanja ? Jawabannya sederhana, kita pasti sering menikmati kudapan coklat, kue dan lainnya. Dengan mengganti beberapa menu kudapan tersebut dengan sayuran dan buah maka akan menghemat pengeluaran belanja Anda.

Baca Juga :

Para pembaca tetap dapat mengolah menjadi menu makanan yang tidak kalah menggugah selera, seperti : salad buah maupun sayur, sup buah, sup sayur, sampai keripik dari buah dan sayur. Melihat banyaknya manfaat yang bisa didapatkan dari mengkonsumsi buah dan sayur yang cukup, sudah selayaknya kita mengubah pola makan kita dengan lebih banyak mengkonsumsi sayur dan buah. Akan lebih baik lagi bila pola makan sehat ini dapat diterapkan sejak usia dini. 

Senin, 22 Februari 2016

15 Manfaat Minum Air Putih bagi Kecantikan dan Kesehatan Tubuh

15 Manfaat Minum Air Putih bagi Kecantikan dan Kesehatan Tubuh Air putih sangat bermanfaat bagi seluruh organ tubuh kita. Hal ini tidak diragukan lagi. Karena air merupakan unsur yang penting dalam menunjang efektifitas kerja tubuh kita Tubuh manusia terdiri dari 58% - 78% air, tergantung dari ukuran badan. 

15 Manfaat Minum Air Putih bagi Kecantikan dan Kesehatan Tubuh

Setiap harinya, tubuh manusia membutuhkan setidaknya 1 liter hingga 7 liter air untuk menghindari dehidrasi Jumlah kebutuhan air setiap orang berbeda, tergantung dari aktivitas yang dilakukan, suhu sekitar, kelembaban udara ruangan, dan faktor-faktor lainnya.Berikut adalah beberapa manfaat dari minum air cukup setiap harinya

15 Manfaat Minum Air Putih bagi Kecantikan dan Kesehatan Tubuh 

1. Menghilangkan Haus dan Dehidrasi

15 Manfaat Minum Air Putih bagi Kecantikan dan Kesehatan Tubuh

Manfaat utama air yang paling mdah kita rasakan adalah untuk menghilangkan dahaga atau haus. Minum cukup air dapat membantu menghilangkan haus dan dapat mencegah terjadinya dehidrasi pada tubuh dan dapat meningkatkan efisiensi kerja keseluruhan organ tubuh ketika sedang beraktivitas setiap harinya.


2. Menjaga Keseimbangan Kadar Cairan dalam Tubuh


     Begitu besar persentase jumlah air dalam diri kita, dengan begitu kita perlu menjaga keseimbangan jumlah cairan dalam tubuh kita. Hal ini berguna untuk membantu distribusi nutrisi dalam tubuh, menjaga suhu tubuh, membantu pencernaan makanan, dan masih banyak lagi.

3. Menurunkan Berat Badan

Beberapa orang mungkin tidak tahu bahwa terdapat hubungan antara penurunan berat badan dengan konsumsi air putih pada manusia. Sebuah penelitian dari University of Birmingham di Inggris menemukan bahwa meminum air (Air putih, bukan air berkarbonasi maupun air yang telah diberi campuran bahan lain) sebanyak 500 ml atau setara 2 gelas sekitar 30 menit sebelum maka dapat membantu penurunan berat badan hingga 4,3 kg per hari jika dalam sehari dilakukan selama 3 kali.

4. Membantu Mengeluarkan Racun


Seperti kita ketahui bahwa air putih adalah pelumas pada sistem pencernaan kita serta bagian penting dari transportasi nutrisi dalam tubuh kita. Dengan minum cukup air, racun dalam tubuh dapat dilarutkan keluar tubuh dengan mudah melalui air kencing maupun keringat.


5. Membantu Mempercantik Kulit



Air penting untuk menjaga kelembaban kulit serta memberikan nutrisi penting untuk sel-sel kulit, mengisi ulang jaringan kulit dan meningkatkan elastisitas. Hal ini nantinya akan membantu menunda munculnya tanda-tanda penuaan, seperti keriput dan garis-garis halus. Dengan demikian, untuk kulit lembut dan lentur, minum cukup air lebih penting daripada menerapkan krim topikal. Air juga adalah pengganti paling sempurna untuk tindakan perawatan mahal  anti – penuaan. Air akan membuat kulit terhidrasi dengan baik, dengan demikian juga meningkatkan kecerahan kulit.


6. Menjaga Fungsi Ginjal


Pernah mendengar penyakit batu ginjal, gagal ginjal? penyebab utamanya adalah kekurangan cairan atau yang sering kita dengar dengan istilah kurang minum. Perlu kita ketahui, ginjal memproses 200 liter darah setiap hari, menyaring keluar limbah dan mengangkut urin ke kandung kemih. Namun, ginjal butuh cairan yang cukup untuk membersihkan apa yang tidak dibutuhkan dalam tubuh, air putih adalah kunci/senjata utamanya.


7. Meningkatkan Kinerja Tubuh



Minum segelas air putih dapat membantu meningkatkan fokus dan mengembalikan tenaga (menrefresh tubuh) agar kembali dapat bekerja secara normal. Minum air putih juga dapat meningkatkan kembali konsentrasi serta dapat membantu menenangkan emosi yang berdampak pada kinerja yang lebih optimal.


8. Mencegah Penuaan Dini


     Sudah menjadi rahasia umum bahwa manfaat minum air putih adalah untuk mencegah penuaan dini. Minum air putih yang banyak dapat mengeluarkan racun dalam tubuh yang dapat mengencangkan kulit mengecilkan pori pori dan akan berdampak pada penuaan dini. Tidak heran bahwa rahasia awet muda para selebritis Indonesia ataupun dunia adalah minum air putih secara teratur dan cukup.


9. Mengembalikan Mood


     Sedang stress atau tidak mood terhadap pekerjaan, masalah rumah tangga, atau dengan teman? cobalah minum segelas air putih yang dapat membantu anda mengembalikan mood dan kembali segar.

10. Meningkatkan Fungsi Otak


Minum air putih minimal 2 litter satu hari dapat meningkatkan fungsi otak, air akan membantu meningkatkan konsentrasi dan kelancaran sistem saraf di otak.


11. Mencegah dan Mengobati Demam


Anda pernah demam? nah dari pengalaman saya sendiri jika saya demam sangat jarang pergi ke dokter, yang saya lakukan adalah meminum air putih yang banyak secara rutin. Perjam usahakan minum air putih beberapa gelas, hal ini akan membuat kita sering buang air kecil dan dalam 1 dua hari demam pun turun (pengalaman saya).


12. Membantu Menyembuhkan Penyakit


Sariawan, panas dalam, sakit tenggorokan adalah beberapa penyakit yang dapat disembuhkan dengan minum air putih yang cukup.

13. Mengoptimalkan Sistem Peredaran Darah


Air dapat membantu meningkatkan dan mempelancar sistem peredaran darah manusia. Konsumsi air akan membantu dalam proses transportasi dalam tubuh manusia.

14. Membantu Mengobati Sakit Kepala dan Migrain


Jika anda mengalami sakit kepala atau migrain, hal pertama yang dapat anda lakukan untuk mendapatkan bantuan adalah minum banyak air. Sakit kepala dan migrain sering disebabkan oleh dehidrasi atau kekurangan cairan dalam tubuh. Dalam studi yang dipublikasikan dalam European Journal of Neurology, peneliti menemukan bahwa peningkatan asupan air membantu mengurangi jumlah dan intensitas sakit kepala pada peserta penelitian

15. Menjaga Otot agar Sehat


Otot terdiri hingga 75% air, sehingga perlu bagi kita untuk menyediakannya cukup air. Cukup air akan membantu menjaga kontraksi otot yang normal dan mencegah kram otot. Hal Ini akan membantu jika Anda berolahraga, sehingga menjadi lebih kuat dan sehat.


Demikian itulah artikel dari kami kali ini mengenai 15 Manfaat Minum Air Putih bagi Kecantikan dan Kesehatan Tubuh , semoga informasi dari kami tentang manfaat air ini bisa bermanfaat untuk kita semua, silahkan dicoba dan semoga bermanfaat ^_^

    Minggu, 07 Februari 2016

    10 Manfaat Kopi Luwak Bagi Kesehatan Anda

    10 Manfaat Kopi Luwak bagi Kesehatan Anda - Kopi luwak adalah kopi yang berasal dari binatang luwak. Berawal dari kopi yang dimakan oleh bintang luwak yang langsung diambil dari pohon kopi, ternyata setelah diteliti kopi yang dimakan oleh luwak adalah kopi pilihan yang terbaik dari pohon kopi. Binatang luwak ini tidak mau makan sembarang kopi harus kopi yang benar-benar bagus kualitasnya. Luwak ini juga terkenal binatang yang paling yang susah dalam hal makan karena tidak setiap hari dia mau makan kopi adakalanya juga dia mogok makan kopi.Memelihara luwak ini bisa dibilang gampang-gampang susah karena binatang ini memiliki mood yang berubah-ubah.

    10 Manfaat Kopi Luwak Bagi Kesehatan Anda


    Kandungan apa yang terkandung dalam kopi luwak??
    Pada dasarnya secangkir kopi mengandung 85mg kafein. Di Indonesia terdapat 4 jenis kopi, diantaranya kopi robusta, kopi arabika, kopi moka, kopi instan dan kopi luwak. Dimana kopi instan memiliki kadar kafein tertinggi yaitu 2,8% hingga 5,0% lalu kopi robustha 1,48%, arbika 1,10%, moka 1,00% dan kopi luwak dibawah 0,5%. Kopi yang kafeinnya tinggi itu bersifat racun, selain juga tidak aman untuk anda yang mempunyai penyakit lambung. Kopi yang kafeinnya rendah itu aman untuk dikonsumsi penderita mag. Kandungan kopi luwak yang rendah kafein juga aman untuk penderita jantung. Nah berikut ada 10 Manfaat kopi luwak bagi kesehatan :


    10 Manfaat Kopi Luwak Bagi Kesehatan Anda


    1. Untuk Melindungi Gigi
    Kandungan kafein kopi luwak dapat memberikan perlindungan gigi dan mulut, karena terdapat anti bakteri dan anti lengket untuk mencegah gigi berlubang. Selain itu mengkonsumsi kopi luwak satu gelas setiap hari dapat mencegah terjadinya kanker mulut.

    2. Menambah Stamina Tubuh
    Kopi luwak dapat merangsang sitem pembuluh darah dan merangsang hormin andrenalin.Yang bermanfaat untuk menambah stamina tubuh dan membuat tubuh lebih bertenaga.

    3. Mencegah Kanker Payudara
    Bagi para wanita bisa mengkunsumsi 4 gelas kopi luwak dalam sehari, untuk mencegah kanker payudara terutama untuk mereka yang memasuki masa monopause sangat rawan terkena penyakit kanker.

    4.Untuk Melindungi Kulit
    kopi luwak mengandung vitamin E yang mampu menjaga kesehatan kulit, kopi luwak juga mengurangi resiko terserang penyakit kulit higga 17%. Jika rutin dikonsumsi dua cangkir kopi luwak sehari.

    5. Mencegah Penyakit Parkinson
    Kopi identik mengandung kafein didalamnya. Kandungan inilah yang dapat mencegah penyakit parinson pada manusia. Hal tersebut dikarenakan  kopi mengandung kafein yang terdapat antioksidan tinggi, sehinggs mampu mencegah adanya radikal bebas dan mencegah kerusakan sel saraf.

    6. Mencegah  Penyakit Alzheimer
    Kopi luwak mengandung kafein yang berguna menghambat radang otak. Apabila terjadi peradangan pada otak mengakibatkan timbulnya berbagai macam penyakit otak salah satunya alzheimer.

    7. Mencegah Diabetes
    Diabetes adalah salah satu penyakit yang belum ada obatnya, penyakit ini dapat dicegah dengan mengkonsumsi kopi luwak 2-4 gelas sehari tanpa penambahan gula.

    8.Mencegah Batu Empedu
    Zat anti lengket pada kafein yang terkandung dalam manfaat kopiluwak dapat meluruhkan kristal-kristal kolesterol yang mengendap didalam empedu, sehingga dengan minum 2 sampai 3 gelas kopi luwak dalam sehari dapat mencegah menumpuknya batu empedu.

    9. Mencegah Kerutan Pada Wajah
    Buat masker  dari campuran kopi luwak dengan campuran satu sendok gandum dan kuning telur yang diaduk hingga kental.Tempelkan masker keseluruh permukaan kulit wajah dan biarkan selama 15 menit sebelum dibilas. Lakukan rutin seminngu dua kali agar hasil maksimal.

    10. Menghilangkan Selulit
    Balurkan bubuk kopi dibagian tubuh yang terkena selulit bungkus bagian tersebut dengan plastik dan diamkan selama 15-20 menit, lalu bilas dengan air hangat. Dengan berbagai proses panjang kopi luwak diolah sehingga menjadi sempurna dan bermanfaat bagi kesehatan.

    Baca Juga : Cara Mengatasi Bau Mulut yang Tidak Sedap

    Demikian artikel dari kami yang dapat kami bagikan untuk Anda mengenai 10 Manfaat Kopi Luwak bagi Kesehatan Anda , setelah mengetahui berbagai manfaat yang bisa kita dapatkan ketika mengkonsumsi kopi luwak, sekarang Anda tidak perlu ragu lagi akan khasiatnya. Oke, insyaalloh itu saja, silahkan dicoba dan semoga bermanfaat ^_^